Keterampilan
abad 21 meliputi (1) life and career skills, (2) learning and
innovation skills, dan (3) Information media and technology skills.
Ketiga keterampilan tersebut dirangkum dalam sebuah skema yang disebut dengan
pelangi keterampilan-pengetahuan abad 21/21st century knowledge-skills
rainbow (Trilling dan Fadel, 2009). Skema tersebut diadaptasi oleh
organisasi nirlaba P21 yang mengembangkan kerangka kerja (framework) pendidikan
abad 21 ke seluruh dunia. Skema ini menyajikan pandangan menyeluruh tentang
keterampilan dan pengetahuan peserta didik abad ke-21.
a.
Life and Career Skills
Menurut Eric Hoffer kita berada
dalam masa perubahan besar, Fleksibilitas dan kemampuan beradaptasi merupakan
keterampilan yang penting untuk belajar, bekerja, dan kewarganegaraan. Laju
perubahan teknologi memaksa kita semua untuk beradaptasi cepat untuk cara-cara
baru berkomunikasi, belajar, bekerja, dan hidup. Peralihan pekerjaan dan karier
lebih sering, dan seluruhnya jenis pekerjaan baru yang timbul dari inovasi di
berbagai bidang.
Life and
Career skills (keterampilan hidup dan berkarier), meliputi:
1)
Fleksibilitas dan adaptabilitas: Peserta didik
memiliki kemampuan mengadaptasi perubahan dan fleksibel dalam belajar dan
berkegiatan dalam kelompok
2)
Memiliki inisiatif dan dapat mengatur diri sendiri:
Peserta didik memiliki kemampuan mengelola tujuan dan waktu, bekerja secara
independen dan menjadi peserta didik yang dapat mengatur diri sendiri.
3)
Interaksi sosial dan antar-budaya: Peserta didik
memiliki kemampuan berinteraksi dan bekerja secara efektif dengan kelompok yang
beragam.
4)
Produktivitas dan akuntabilitas: Peserta didik mampu
mengelola proyek dan menghasilkan produk.
5)
Kepemimpinan dan tanggungjawab: Peserta didik mampu
memimpin teman-temannya dan bertanggungjawab kepada masyarakat luas.
b. Learning and Innovation Skills
Kebutuhan pengetahuan pekerja untuk
membuat dan inovasi baru terhadap produk dan layanan yang memecahkan masalah
nyata dan memenuhi kebutuhan pelanggan nyata adalah kekuatan pendorong utama untuk
pertumbuhan ekonomi dan bekerja di abad ke-21. Learning and innovation skills
(keterampilan belajar dan berinovasi) meliputi:
1)
Berpikir kritis dan mengatasi masalah: peserta didik
mampu menggunakan berbagai alasan (reason) seperti induktif atau deduktif untuk
berbagai situasi; menggunakan cara berpikir sistem; membuat keputusan dan
mengatasi masalah
2)
Komunikasi dan kolaborasi: peserta didik mampu
berkomunikasi dengan jelas dan melakukan kolaborasi dengan anggota kelompok
lainnya.
3)
Kreativitas dan inovasi: peserta didik mampu berpikir
kreatif, bekerja secara kreatif
c.
Information Media and
Technology Skills
Keterampilan teknologi dan media informasi
(Information media and technology skills), meliputi:
1)
Literasi informasi: peserta didik mampu mengakses
informasi secara efektif (sumber informasi) dan efisien (waktunya);
mengevaluasi informasi yang akan digunakan secara kritis dan kompeten;
menggunakan dan mengelola informasi secara akurat dan efektif untuk mengatasi
masalah.
2)
Literasi media: peserta didik mampu memilih dan
mengembangkan media yang digunakan untuk berkomunikasi.
3) Literasi ICT: peserta didik mampu menganalisis
media informasi; dan menciptakan media yang sesuai untuk melakukan komunikasi
No comments:
Post a Comment